Isyarat Sarung
Isyarat Sarung
Oleh Telly D.
Di suatu senja yang dipenuhi cahaya keemasan matahari, rumah besar tempat tinggal Daeng Rani bersama tiga istri dan semua anak anaknya, menjadi saksi bisu keharmonisan keluarga ini. Desir angin melalui pohon pohon sawah menyampaikan rahasia kehidupan mereka yang mengagumkan. Bagi banyak orang di desa kecil itu, Kehidupan Daeng Rani menjadi misteri yang tak terpecahkan. Bagaimana mungkin mereka hidup dalam keharmonisan, terutama dalam hal menjadwalkan giliran tidur dengan adil di antara ketiga istrinya yang memesona.
Suatu hari, suasana rumah tangga harmonis itu menjadi heboh karena sarung tidur Daeng Rani tiba-tiba hilang. Kegaduhan terjadi ketika seluruh keluarga berusaha mencari sarung yang hilang. Ketidakpastian mencapai puncaknya karena tak seorang pun tahu siapa yang menyembunyikan sarung itu
Puncak kehebohan ketika sarung itu tiba-tiba ditemukan di rumah seorang janda tetangga. Penemuan itu membuka tabir rahasia yang lebih dalam di balik kehidupan dan Darng Rani dan istri-istrinya. Sarung yang hilang ternyata bukan hanya simbol giliran tidur melainkan juga mengungkap pertemuan rahasia dan isyarat untuk mendatangkan istri keempat.
Makassar, 28 Desember 2023
Leave a Reply