Dalam Badai Lautan
Pentigraf
Dalam Badai Lautan
Oleh Telly D.
Sudah beberapa hari badai menerjang dengan keganasan yang belum pernah terjadi sebelumnya. Ombak bergulung-gulung, angin bertiup kencang, dan hujan deras turun dengan amarah. Tidak ada nelayan yang berani melaut jika lautan dalam keadaan bergelora. Namun, Pak Bonar tetap mendorong perahunya untuk melaut dipacu oleh keteguhan hatinya dan kebutuhan keluarganya.
Di tengah badai yang mengerikan itu, seorang wanita muncul dari kabut hujan, seperti malaikat penjaga yang turun dari langit. Dalam samar-samar deru hujan, dia membantu Pak Bonar mendorong perahunya ke laut. Berdua mereka melawan gelombang yang mengamuk. Wanita membawa berkah yang tak terduga. Malam penuh keajaiban, ikan-ikan berlimpah masuk ke dalam jaring Pak Bonar, memberinya tangkapan yang melimpah.
Petang ini, ketika senja di tepi pantai, Pak Bonar merenungkan keajaiban yang dia alami. Tiba-tiba wanita itu muncul kembali, berbaju merah dengan selendang senada yang melambai-lambai. ditiup angin, memancarkan pesona yang memikat. Pak Bonar menyongsongnya dengan sukacita. Mereka berdua berjalan bergandengan tangan, merasakan hangatnya genggaman satu sama lain. Dan keesokan harinya tersiar kabar telah ditemukan mayat seorang laki-laki yang terapung-apung dipermainkan gelombang.
Sorong, 29 Januari 2024
Leave a Reply