January 19, 2024 in Pentigraf, Uncategorized

Pohon Beringin

Pentigraf

Pohon Beringin

Oleh Telly D.

Di dalam area pabrik ikan yang sunyi, berdiri megah sebuah pohon beringin dengan cabang-cabangnya yang rindang, akar-akarnya yang bergelayut sampai ketanah.Daun-daunnya lebat dan rimbun seolah menutupi segala sesuatu di bawahnya. Suasana mistis pohon itu semakin diperkuat oleh ketidakjelasan usianya yang tampak seperti kakek tua penjaga rahasia zaman. Kepercayaan masyarakat sekitar menganggap pohon itu adalah tempat bersemayamnya jin dan makhluk halus yang tak terlihat.

Di pagi hari, sinar matahari sulit menembus dedaunan yang rapat, menciptakan bayangan-bayangan menyeramkan di sekitar pohon beringin. Suasana semakin mencekam tatkala malam hari hujan badai mengguyurnya. Petir menyambar dengan marah, dan kilat-kilat menyinari pohon itu seolah-olah memberikan kehidupan baru pada makhluk-makhluk gaib yang bersembunyi di bawahnya. Terlihat bayangan makhluk sedang berlarian kian kemari di bawah pohon dalam bayangan petir dan hujan malam.

Suatu malam beberapa satpam pabrik dan staf pabrik yang sedang bertugas ketakutan melihat cahaya aneh di bawah pohon beringin. Nyala api yang tidak biasa itu meliuk-liuk seperti tarian mahluk tak kasat mata. Namun dengan segala keberaniannya mereka mencoba menguak misteri itu dengan mendekati pohon beringin tersebut. Dengan langkah hati-hati sambil mengendap-ngendap sekelompok pegawai pemberani ini akhirnya sampai tepat 1 meter di daun pohon yang menjuntai tanah itu. “Jono……??” hampir tak percaya salah seorang pemberani mengenal teman kerjanya sedang duduk di antara beberapa orang di depan sebuah pelita di antara rimbunnya pohon beringin itu. Jono adalah temannya yang mengaku sering mendapatkan nomor togel dari bisikan gaib di tempat itu.


Sorong, 18 Januari 2024




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

By browsing this website, you agree to our privacy policy.
I Agree