October 31, 2024 in Uncategorized

Refleksi Kebersamaan dalam Semangat Literasi

Refleksi

Kebersamaan dalam Semangat Literasi

Oleh: Telly D.*)


Kopdar 3 Rumah Virus Literasi (RVL) telah sukses digelar di Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Jawa Timur pada tanggal 26-27 Oktober 2024. Sebagai ajang temu darat setelah setahun hanya berinteraksi dalam ruang virtual, momen ini menjadi lebih dari sekadar acara, tetapi juga silaturahmi yang mengesankan baik untuk kebutuhan kenangan maupun pembelajaran.

Para Penulis Buku Karmina RVL Foto: Dokumen Pribadi

Setelah tiga kali mengadakan Kopdar, dinamika komunitas ini terus berkembang, menghadapi tantangan dan melewatinya dengan semangat yang tak pernah pudar. Bukan sekadar komunitas menulis, RVL telah menjelma menjadi sebuah keluarga besar yang berlandaskan kebersamaan dan dukungan yang kuat. Kopdar 3 bukan hanya tempat berkumpul untuk berbagi ilmu, tetapi juga jadi ajang pelepas kangen dan mempererat rasa kekeluargaan.

Penerimaan ALIN (Award 2924) Penulis Berdedikasi Diserahkan Oleh Prof. Ngainun Naim. Foto: Dokumen Pribadi


Sebagai komunitas literasi, RVL memiliki karakteristik yang unik. Di sini, anggota dari berbagai latar belakang budaya, usia, dan profesi berkumpul dan berbagi hasrat yang sama akan dunia kepenulisan. Kebersamaan inilah yang menciptakan ikatan emosional yang begitu kuat.

Tidak heran jika Kopdar RVL lebih terasa seperti pertemuan keluarga dibandingkan sekadar kegiatan formal. Di acara ini, cerita-cerita personal tentang keluarga, pekerjaan, anak-anak, dan bahkan cucu-cucu menjadi bagian dari percakapan hangat yang menambah warna dan menguatkan hubungan antaranggota. Rasa kekeluargaan ini menjadi semangat yang tak ternilai dalam menjaga eksistensi RVL dan menjadi daya tarik tersendiri bagi para anggotanya.

Sejalan dengan hal ini, Prof. Ngainun Naim, salah satu pembicara dalam Kopdar 3, menegaskan betapa pertemuan ini lebih dari sekadar acara formal; ia menyebutnya sebagai sarana pelepas rindu dan berbagi semangat. Ketika bertemu, semua orang bukan hanya saling berbagi pengalaman menulis, tetapi juga berbagi semangat hidup dan inspirasi. Bagi banyak peserta, ini adalah kesempatan untuk me-refresh diri, mengisi ulang semangat, dan kembali meneguhkan niat untuk terus berkarya di dunia literasi. RVL telah menjadi bukti bahwa ikatan persaudaraan bisa terjalin bahkan dalam sebuah komunitas kepenulisan.

Penyerahan Cendramata dari Founder RVL Kepada Kepala BBGP Jatim. Foto: Dokumen Pribadi


Kopdar 3 RVL dapat dikatakan berhasil dilaksanakan dengan sukses sebab:

1. Adanya perencanaan dan semangat. Keberhasilan Kopdar 3 ini tidak terlepas dari perencanaan yang matang yang menjadi panduan panitia dalam bekerja. Panitia yang awalnya menghadapi tantangan berupa jarak geografis yang berjauhan, kesibukan pribadi, dan keterbatasan biaya. Meski begitu, dapat diatasi dengan semangat dan keputusan yang cermat.

Dengan membentuk dua lapisan panitia, panitia kecil dan panitia sangat kecil yang bekerja dengan gesit dan efektif. Struktur ini memungkinkan pengambilan keputusan yang cepat, penyelesaian masalah yang sigap, serta koordinasi yang baik, sehingga setiap langkah dalam rencana dapat diwujudkan dengan lancar. Keputusan ini menunjukkan bagaimana kolaborasi yang solid dan kepemimpinan yang kuat mampu mengatasi tantangan apa pun untuk mewujudkan apa yang telah direncanakan.

2. Pemilihan tempat pelaksanaan di BBGP Jawa Timur juga menjadi keputusan strategis yang membawa banyak manfaat. Sebagai institusi yang berfokus pada peningkatan kualitas guru dan tenaga kependidikan, BBGP menawarkan fasilitas yang nyaman dan jauh dari keramaian, sehingga para peserta dapat merenung, berbagi ide, dan menggali inspirasi dalam suasana yang tenang. Selain itu, dengan memilih lokasi ini, RVL menunjukkan komitmen untuk mendukung pengembangan kualitas pendidikan, guru dan tenaga kependidikan di Indonesia.

3. Pelaksanaan Kopdar 3 berjalan dengan lancar dan penuh keceriaan. Kegiatan ini disusun dengan jadwal yang menghadirkan pembicara-pembicara kompeten yang mampu menyajikan materi dengan cara yang menarik dan informatif.

Sambutan pembukaan oleh Kepala BBGP Jawa Timur, Dr. Abu Khaer, hingga sesi materi bersama penulis-penulis berpengalaman seperti Eka Budianta, Prof. Ngainun Naim, Dr. Much Khoiri, M.Si, Akaha Taufan Aminuddin, Dr. Didi Junaedi, Dra. Sri Sugiastuty, dan Susanto M.Pd., semua memberi wawasan berharga bagi para peserta.

Materi yang disampaikan bukan hanya berfokus pada teknis menulis, tetapi juga menggali strategi jitu dalam mengembangkan buku, menyikapi perkembangan teknologi seperti AI dalam penulisan, cara efektif untuk mengedit karya. Berbagi praktik baik proses kreatif menulis, menerbitkan buku di penerbit mayor dan indie. Kehadiran sosok-sosok berpengalaman ini memberikan nilai tambah pada acara Kopdar 3, sehingga para peserta memperoleh ilmu dan pengalaman baru yang sangat bermanfaat bagi perkembangan kemampuan menulisnya ke depan.

Malam hari, suasana semakin ceria dan hangat dengan acara “kopi bareng” yang dipimpin oleh Dr. Marjuki. Momen ini menjadi waktu santai bagi peserta untuk berinteraksi tanpa batasan formalitas, bercanda, dan berbagi pengalaman pribadi.

Kegiatan ini menguatkan ikatan kekeluargaan yang telah terbentuk selama sesi-sesi sebelumnya. Terasa benar bahwa RVL bukan hanya sekadar komunitas menulis, melainkan juga sebuah keluarga besar yang mendukung dan menguatkan satu sama lain. Dalam suasana ini, para peserta seolah melepas semua beban dan mendapatkan semangat baru untuk terus berkarya dan bertumbuh.

4. Lounching atau peluncuran 219 judul buku sebagai bukti konkret hasil karya dari para penulis dalam komunitas Rumah Virus Literasi (RVL). Angka ini menunjukkan pencapaian yang sedikit lebih rendah dibandingkan tahun sebelumnya, yang berhasil meluncurkan 236 judul buku. Namun, penurunan jumlah ini tidak serta-merta menunjukkan kemunduran, melainkan sebaliknya, kualitas karya dan keberagaman genre yang dihasilkan kali ini jauh lebih baik.

Buku-buku yang diluncurkan menampilkan peningkatan dari sisi kedalaman penulisan dan orisinalitas ide, yang terlihat dari ragam genre yang semakin luas serta kualitas materi yang lebih terjaga. Ini membuktikan bahwa RVL terus berkembang menjadi komunitas yang tidak hanya produktif dalam menghasilkan jumlah buku, tetapi juga berkomitmen untuk meningkatkan standar literasi yang dihasilkan.

5. Pada puncak acara, dilaksanakan penyerahan penghargaan yang prestisius dan penuh makna, yakni Anugerah Literasi Nusantara (ALIN) atau AWARD RVL 2024 sebagai bentuk apresiasi terhadap para penulis yang telah menunjukkan dedikasi, produktivitas, dan semangat berkarya dalam rumah Virus Literasi.

Penerima Award 2024 Buku Solo Terbanyak. Foto: Dokumen Pribadi


Beberapa kategori penghargaan yang diserahkan di antaranya adalah Penulis Produktif, Penulis Berdedikasi, Penulis naik kelas, Penulis buku solo terbanyak, dan Penulis Buku Antologi terbanyak

Kopdar 3 RVL telah memberi banyak pelajaran dan inspirasi, tetapi tentu harapan ke depan masih tetap ada. Untuk Kopdar berikutnya, semoga lebih banyak anggota yang berpartisipasi secara aktif, sehingga kebersamaan ini bisa dirasakan oleh lebih banyak orang.

Selain itu, diharapkan semakin banyak judul dan variasi genre buku yang dapat dihasilkan oleh para anggota, baik secara individu maupun kolaboratif. Pengembangan karya dalam berbagai genre akan semakin memperkaya dunia literasi Indonesia dan membuka lebih banyak peluang bagi anggota untuk menunjukkan kemampuan mereka.

Penerimaan ALIN (Award 2024) Penulis Naik Kelas Diserahkan Oleh Kepala BBGP Jatim Dr. Abu Khaer. Foto: Dokumen Pribadi


Perbaikan dalam struktur kepengurusan RVL juga menjadi harapan penting. Dengan struktur kepengurusan yang lebih solid, komunitas ini akan semakin efektif dalam menjalankan program-programnya, termasuk persiapan Kopdar 4 yang rencananya akan dilaksanakan di BBPMP Jawa Tengah. di Semarang.

Penetapan panitia untuk Kopdar selanjutnya bisa dimulai lebih awal agar persiapan dapat dilakukan dengan lebih menyeluruh.

Akhirnya dapat dikatakan bahwa Kopdar 3 bukan acara biasa; ia adalah momentum berharga yang mengukuhkan kebersamaan dalam keluarga besar RVL. Semangat yang terjalin selama kegiatan ini akan terus menjadi inspirasi bagi para anggotanya untuk melangkah lebih jauh dalam dunia kepenulisan. Semoga RVL selalu menjadi rumah yang hangat bagi para penulis dari berbagai latar belakang untuk berkumpul, belajar, dan terus berkarya.

Teruslah bergerak, berliterasi membangun negeri.

Malang, 27 Oktober 2024

*) Penulis adalah Penasehat Komunitas RVL, dan Peserta Kopdar 3 RVL di BBGP Jawa Timur Malang




One Comment

  1. October 31, 2024 at 9:07 pm

    Much. Khoiri

    Reply

    Refleksi kopdar yang bagus. Mantap. Terima kasih

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

By browsing this website, you agree to our privacy policy.
I Agree